Minggu, 22 Juli 2012

Pizza Anak Desa


Hari ini W bereksperimen lagi,. kali ini idenya datang dari Tya. Kita bikin Pizza dengan bahan seadanya. Yaitu:

>Tepung terigu
>Mentega
>Permifan/Ragi
>Toping (sesuka kita)
 Alhamdulillah, eksperimen kali ini memuaskan. Pizzanya top kece bgt. Toping yg kita gunakan adalah Keju, Sosis, Cabe ijo, Jamur kuping and Bawang, ngga lupa sausnya.

Setelah berkelana mencari resep di dunia maya, akhirnya kita simpulkan caranya. Tengtereng tengteng… “Membuat Pizza tanpa Oven”. Ini dia Pizza buatan anak Indonesia, Mahakarya Anak Bangsa… (Ciileee).
Mau tau cara bikinnya??? Ni dia:
1.         Aduk tepung, mentega, permifan, dan air secukupnya hingga kalis. Takarannya: Tepung sekilo, mentega 200 gram dan permifan 11 gram. Kalau airnya, secukupnya aja (jangan kebanyakan)
2.        Diamkan adonan selama + 15 menit dan tutup dengan kain
3.        Setelah kembang, masukkan adonan ke dalam cetakan/tempat pemanggang yang telah disiapkan. Kemudian letakkan topingnya, dan panggang selama +15 menit. Setelah selesai, tambahkan saus sesuka kita
Selamat mencoba… J


Tidak ada komentar:

Posting Komentar